Percepat Pembangunan Zi, Lapas Narkotika Purwokerto Gelar Rapat Tim ZI Menuju WBBM

    Percepat Pembangunan Zi, Lapas Narkotika Purwokerto Gelar Rapat Tim ZI Menuju WBBM

    Purwokerto, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Purwokerto menggelar Rapat Tim Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Tahun 2024, Jumat (23/02/2024).

    Bertempat di Aula Pandhawa Lapas Narkotika Purwokerto kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Narkotika Purwokerto, Riko Purnama Candra, Kepala Subag Tata Usaha selaku Ketua ZI dan diikuti oleh seluruh Tim Pembangunan ZI menuju WBBM di Lapas Narkotika Purwokerto. Adapun dalam rapat tersebut membahas terkait pemenuhan data dukung LKE dan RKT Tahun 2024 dan persiapan studi tiru/berbagi pengalaman upt lain ke Lapas Narkotika Purwokerto.

    Ketua Tim ZI, menyampaikan kepada seluruh Tim Pokja bahwa dalam rangka Pembangunan ZI menuju WBBM diharapkan kepada seluruh Tim untuk tetap semangat dan satukan komitmen guna tercapainya Pembangunan ZI pada Lapas Narkotika Purwokerto. Lebih lanjut, Yudha Indrajati terus memberikan motivasi dan dorongan kepada seluruh Tim Program Kerja (Pokja) untuk melengkapi administrasi dan data dukung tepat waktu serta lebih intens lagi dalam mengadakan rapat internal.

    “Seperti yang kita ketahui bersama Lapas Narkotika Purwokerto telah meraih predikat WBK pada tahun 2023, tapi kita jangan cepat berpuas diri melainkan untuk naik ke level selanjutnya yaitu pembangunan Zona Integritas menuju WBBM adalah prioritas kita bersama untuk saat ini. Maka itu mari satukan persepsi dan jaga komitmen dalam meraih WBBM ini dengan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dan terkait itu juga perlunya kecermatan, ketelitian, dan ketepatan serta saya harap setiap ketua Pokja agar memonitor dan membimbing langsung operator dalam mengupload data dukung sehingga terhindar dari kesalahan-kesalahan kecil, ” ungkap Yudha. 

    "Semoga dengan adanya Rapat ini seluruh Tim Pembangunan ZI terpacu dan selalu bersemangat dalam upaya untuk meraih predikat WBBM Tahun 2024" tutup Yudha. (MAA)

    kemenkumham ri
    Adriel Kris Novianto

    Adriel Kris Novianto

    Artikel Sebelumnya

    Pelaksanaan Ikrar Setia kepada NKRI oleh...

    Artikel Berikutnya

    Kepala Lapas Narkotika Purwokerto Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kalapas Purwokerto Pastikan Hak WBP terpenuhi dalam Pesta Demokrasi
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Tags